Ajang MotoGP 2022 akan segera digelar pada 18-22 Maret mendatang di sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Ini akan menjadi kali ketiga ajang MotoGP digelar di Indonesia. Sebelumnya, Indonesia pernah menjadi tuan rumah pada tahun 1996 dan 1997. Dapat dipastikan bahwa ajang balap motor bergengsi tersebut akan dibanjiri ribuan penonton baik lokal maupun mancanegara.
Untuk memenuhi kebutuhan akses internet para penonton, Telkomsel telah memastikan kesiapan jaringan 4G/LTE di Mandalika. Akses internet ini tak hanya untuk penonton , tapi juga dapat dinikmati oleh masyarakat di kawasan Mandalika.
Direktur Network Telkomsel, Nugroho, mengatakan saat ini telah dilakukan penambahan 68 BTS 4G di kawasan Mandalika. Dengan penambahan ini, total telah ada 382 BTS 4G untuk melayani kebutuhan broadband masyarakat di Mandalika. Menurut Nugroho, optimalisasi jaringan akan dibarengi dengan penambahan kapasitas dan penguatan kualitas di seluruh BTS 4G tersebut.
Titik-titik optimalisasi tersebut juga menjangkau area penginapan, medical center, bandara, tempat destinasi wisata, pelabuhan, lokasi wisata kuliner, serta venue MotoGP 2022 di Mandalika International Street Circuit. Penambahan dan penguatan ini diharapkan dapat menjangkau area yang diperkirakan akan terjadi lonjakan trafik broadband mendekati waktu pelaksanaan MotoGP 2022.
Khusus di kawasan sirkuit sendiri, Telkomsel telah menambah enam unit Compact Mobile BTS (COMBAT) untuk menguatkan kapasitas dan kualitas jaringan. Penambahan unit COMBAT dilakukan untuk memperlancar aktivitas internet dan digital tim operasional Mandalika Grand Prix Association (MGPA) dan tim peserta balap motor dalam sesi pra musim MotoGP 2022 tanggal 11-13 Februari 2022.
Rupanya tak hanya internet 4G. Telkomsel juga memastikan akan membawa jaringan 5G di sirkuit internasional Mandalika dengan sejumlah use case teknologi jaringan seluler generasi kelima. Nugroho mengatakan bahwa hal ini merupakan bagian dari dukungan Telkom Group akan digitalisasi di salah satu destinasi wisata super prioritas yang juga menjadi tempat perhelatan MotoGP 2022, yakni Mandalika.
Sebagai informasi, Telkomsel merupakan operator telekomunikasi yang menggelar layanan 5G pertama di Indonesia. Kini kawasan Mandalika International Street Circuit akan dapat menikmati pengalaman akses jaringan ultra-broadband Hyper 5G Telkomsel.
Selama perhelatan MotoGP berlangsung pada 18-20 Maret 2022 mendatang, Telkomsel akan menggelar showcase “Telkomsel 5G Experience Center” yang dapat dinikmati oleh masyarakat serta pengunjung yang berada di kawasan sirkuit Mandalika. Beragam pengalaman internet 5G dapat dicoba langsung di lokasi. Antara lain Teknologi VR Tourism yang menampilkan keindahan destinasi wisata di NTB , AR Industrial Work Instruction untuk operasional industri otomotif, dan 5G Humanoid Robot.
Kemudian ada VR & Cloud Gaming yang menampilkan pengalaman gaming balap terkini dengan teknologi VR atau Cloud, VR Training & Collaboration untuk kebutuhan kolaborasi dan pelatihan virtual dalam industri otomotif, serta 5G Remote Control Drone yang menampilkan remote surveillance untuk berbagai kebutuhan.
Selain itu, Telkomsel juga akan menyediakan booth penjualan yang ditempatkan di sejumlah titik di jalur utama, serta menggandeng para mitra reseller yang ada di sekitar kawasan sirkuit Mandalika.
Beragam layanan yang disediakan seperti penjualan paket data dan voucher fisik internet dengan harga terjangkau, isi ulang pulsa, upgrade/ganti kartu SIM, serta Telkomsel Orbit yakni layanan internet rumah berbasis Wifi. Telkomsel juga menghadirkan layanan edukasi fitur self-provisioning kartu SIM untuk layanan 5G. Fitur ini dapat diakses melalui aplikasi MyTelkomsel.
Untuk warga negara asing yang akan hadir di kawasan tersebut, Telkomsel juga menyediakan layanan untuk membantu melakukan registrasi prabayar.