Oppo Patenkan Wireless Charging Terkencang Dunia

Oppo Patenkan Wireless Charging

Berbagai inovasi pada smartphone tampaknya tak pernah ada habisnya. Perusahaan-perusahaan teknologi khususnya yang bersaing dalam dunia smartphone terus membuat berbagai hal baru dan berlomba-lomba untuk menjadi yang pertama menemukan teknologi baru tersebut.

Yang paling baru, Oppo dilaporkan tengah membuat wireless charging atau pengisian daya dengan teknologi nirkabel(tanpa kabel) dengan kecepatan pengisian tinggi. Desain ini pun langsung dipatenkan secara cepat oleh Oppo guna mengamankan dari hak cipta para pesaingnya.

Memang hingga saat ini hal tersebut masih merupakan rancangan dan pengajuan hak paten yang diajukan oleh Oppo guna mengamankan dari pesaingnya, tetapi teknologi ini diprediksi tak lama lagi akan segera meluncur.

Peluncuran teknologi ini akan membuat para pesaing Oppo panik. Bagaimana tidak, Oppo berada selangkah didepan untuk mengamankan teknologi terbaru ini.

Diprediksi akan diterapkan tahun 2019

Pesaing Oppo seperti Apple dan Samsung sudah memiliki teknologi pengisian nirkabel ini, meski begitu – kedua perusahaan belum menerapkan teknologi fast charging.

Teknologi pengisian nirkabel dengan fast charging menjadi rancangan anyar Oppo untuk menyaingi para pesaingnya. Setidaknya meskipun belum ada kepastian bagaimana dan kapan pastinya ini dikenalkan di publik, Oppo dikabarkan akan meluncurkan teknologi ini tahun 2019 mendatang.

Oppo tampaknya serius ingin membuat gebrakan baru guna menyaingi para pesaing. Dengan menggunakan teknologi fast charging nirkabel ini, Oppo bisa membuat pesaingnya harus membuat strategi baru.

Produk Oppo di tahun 2019 mendatang jika memang sesuai prediksi sudah akan mulai menggunakan teknologi ini. Teknologi wireless charging dengan kecepatan tinggi akan mendorong berbagai vendor untuk meningkatkan fitur pada ponsel keluarannya.

Meskipun saat ini, Oppo terbilang merupakan vendor smartphone yang cukup banyak memiliki penggemar, tetapi Oppo masih berada dibawah Samsung dan iPhone. Jika Oppo benar-benar mampu merealisasikan teknologi fast charging nirkabel ini, tampaknya vendor lain harus mewaspadai langkah Oppo yang perlahan mulai mengambil berbagai inovasi teknologi terkini.

Meskipun masih sebuah rancangan dan masih rumor, menarik untuk dinantik apakah Oppo berhasil menerapkan sistem wireless charging dengan kecepatan tinggi.